Bupati Ponorogo bersama Kakan Kemenag kabupaten Ponorogo dan tokoh agama deklarasikan tahun toleransi beragama |
Ponorogo, Suarawengker- Dalam rangkaian hari amal bakti kemenag ke- 77 , kementerian agama kabupaten Ponorogo adakan kemenag award tahun 2022 ,dalam kegiatan ini di tampilkan berbagai kegiatan diantaranya fashion show yang di ikuti oleh pejabat di kemenag kabupaten Ponorogo selain itu juga di berikan penghargaan kepada insan kemenag yang berprestasi, kang Giri Bupati Ponorogo sangat terpukau dengan para pejabat yang mengikuti fashion show di gedung sasana.(Selasa, 27/12/22)
Dr. H. Nurul Huda. M.Pd terpilih menjadi tokoh motivator dan piala di serahkan langsung oleh Bupati Ponorogo |
Kepala kementerian agama kabupaten Ponorogo Dr. H. M.Nurul Huda. M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa Malam ini kita adakan kemenag award sekaligus Kita deklarasi tahun toleransi beragama tahun 2022 bersama perwakilan dari berbagai agama.
Sambutan kepala kantor Kemenag kabupaten Ponorogo |
"Terimakasih kepada bapak Bupati Ponorogo kang Sugiri Sancoko yang bisa hadir di acara kemenag award hari ini, Kemenag award merupakan ajang orang- orang hebat ,hari ini kita berikan kepada siswa berprestasi ,guru berprestasi,kepala madrasah berprestasi, asn teladan ,tokoh motivator dan fashion show." Jelas Nurul Huda
H. Agus Darmanto. M.Pd tampil di fashion show kemenag Award bersama istri |
Lebih lanjut beliau juga berpesan kepada yang mendapatkan kemenag award ataupun yang sudah masuk nominasi agar tetap rendah hati dan bagi yang belum mendapatkan agar terus berprestasi semoga di tahun depan bisa mendapatkan kemenag award, tag line kita sangat nyambung dengan pemerintah kabupaten Ponorogo "guyub rukun harmonis", dan kabupaten Ponorogo mempunyai tagline ponorogo hebat ,kita gelorakan tagline di tahun toleransi ini , mari bersama-sama pemerintah kabupaten Ponorogo guyub rukun harmonis menuju Ponorogo hebat.tambahnya
Sementara itu Kang Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo sangat mengapresiasi kemenag award tahun 2022 ini, bapak bapak sangat luar biasa tampil di Fashion show.
" Hari ini Kemenag award sangat luar biasa fashion show nya sangat luar biasa, kemenag award ini memang selalu memberi pelajaran kepada kita, hari ini kiai tampil luar biasa, hari ini kepala KUA tampil luar biasa, kepala sekolah juga tidak ketinggalan dalam Fashion show ini," jelas Kang Sugiri
Masih kata Bupati Sugiri Sancoko, Hari ini kita berkumpul dengan para perwakilan agama yang ada di Ponorogo,kita bersama Sama memberikan warna bagi kabupaten Ponorogo agar menjadi lebih baik, mudahan kemenag Award yang luar biasa ini sukses, bisa membentuk manusia yang luar biasa dan bekerja sama dengan kabupaten Ponorogo bersama sama menjadikan Ponorogo hebat,tambah kang Giri
Dalam kemenag award tahun 2022 ini Bupati Sugiri Sancoko bersama Kakan Kemenag kabupaten Ponorogo dan sejumlah tokoh agama bersama sama bergandeng tangan mendeklarasikan tahun toleransi agama, hadir dalam kemenag award ini, Bupati Ponorogo bersama forkopimda, dinas pendidikan kabupaten Ponorogo, seluruh kepala KUA,kepala Madrasah yang berada di naungan kemenag kabupaten Ponorogo dan undangan.(eSWe)